Hallo pembaca, apakah anda belum punya blog? atau sudah mulai membuat
blog, tapi tidak punya ide tentang isi blog? Kali ini saya ingin
bercerita tentang ide-ide dasar membuat blog agar blog yang kita buat,
mempunyai arah tujuan yang jelas. Saya harap, tulisan kali ini bisa
membantu mereka yang ingin belajar membuat blog. Kalaupun blog saya
dikatakan untuk blogger pemula, maka saya bisa maklum tetapi tetap
optimis. Karena dari tahun ke tahun, generasi muda akan terus
bermunculan begitu pula dengan blogger2 pemula. Sehingga tulisan saya
tidak akan lekang dimakan waktu dan saya senang sekali jika ada
artikel saya yg bisa membantu para blogger pemula.
Kalau anda baru membuat blog, mungkin anda bisa isi apa saja tentang
pengalaman hidup anda. Semakin rajin anda update posting, maka suatu
saat anda akan mengetahui tentang bagaimana cara menulis artikel yang
baik dan benar. Saya sendiri pun pernah mengalami hal2 demikian,
bingung mau posting apa. Dan ketika posting artikel, tulisan tampak
kacau. Pada akhirnya, kadang saya putuskan untuk edit lagi. Itulah
mengapa produsen surat kabar perlu editor, tentunya ingin menyajikan
artikel yang tersusun dg baik dan enak dibaca serta mudah dipahami
siapa saja.
Ide-ide dasar membuat blog, bisa dimulai dari kemampuan anda, misalnya
jika anda ahli matematika, maka anda bisa membuat blog tentang rumus2
matematika dan penjabarannya. Dalam hal ini, setahu saya, belum pernah
saya menemukan blog yang membahas sebuah mata pelajaran tertentu. Jadi
kesimpulannya, jika diantara anda membuat blog yang membahas mata-mata
pelajaran, saya yakin akan memiliki trafik yang bagus dan yang pasti,
ilmu yang anda bagikan lewat blog akan menjadi amal sepanjang masa dan
membantu meningkatkan kemampuan sumber daya manusia atau mencerdaskan
kehidupan bangsa. Jika anda punya kemampuan service elektro, maka saya
juga yakin jika blog semacam ini akan mendapatkan trafik yang bagus
pula, karena sebuah kerusakan di perangkat elektro, bisa memiliki
bermacam-macam kemungkinan solusi perbaikan. Dan diluar sana, banyak
sekali pembaca yang haus akan info elektro.
Apapun kemampuan dan pengalaman anda, bisa menjadi ide awal membuat
blog. Anda tidak perlu pesimis dan malu jika nanti tulisan anda tampak
kacau atau kurang ini dan itu. Karena semakin rajin anda menulis,
kemampuan menulis anda akan terasah dengan sendirinya, sehingga
kedepannya anda bisa menyajikan artikel yang berkualitas, mudah
dipahami dan enak dibaca. Kalau anda pandai membuat humor, tuangkan
humor anda lewat blog. Bahkan jika anda hanya seorang tukang las,
pengalaman anda mungkin bisa menjadi panutan bagi tukang las lainnya.
Entah teknik las pada bidang tebal dan tipis serta pengaturan ampere
trafo las atau hasil foto pekerjaan anda, bisa model pintu, teralis
dsb. Semua tinggal kreatifitas anda. Nah, ingin membuat blog? semoga
tulisan ini bisa membantu anda menemukan sebuah inspirasi anda. Happy
blogging!
0 comments:
Posting Komentar